Pembahasan Dan Perancangan

Pembahasan Dan Perancangan 
Cara Melakukan Operasi pada Linked List 
Dalam pembahasan cara melakukan operasi pada Linked List ini berisi langkah-langkah yang harus dilakukan untuk melakukan operasi pada Linked List yaitu operasi penambahan simpul (di depan, di tengah atau di belakang) atau operasi penghapusan simpul (depan, belakang, atau tengah) dan pada bagian Linked List yang mana operasi akan dikerjakan, apakah pada Linier Single Linked List, Circular Single Linked List, Linier Double Linked List, atau Circular Double Linked List. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam melakukan operasi pada Linked List, yaitu: 
Suatu Linked List maksimal 10 (sepuluh) simpul/node 
Implementasi Linked List dengan menggunakan Pointer. 

Contoh cara melakukan operasi pada Linked List.

Misalkan akan dilakukan operasi penambahan simpul di depan Linier Single Linked List dalam hal ini Linked List belum ada yang artinya Linked List dalam keadaan kosong. 

Karena Linked List belum ada atau Linked List dalam keadaan kosong maka simpul baru berisi angka 10 yang diinput menjadi Linked List. Karena Linked List yang terbentuk dari simpul baru hanya mempunyai satu simpul saja maka selanjutnya akan dilakukan penambahan simpul di depan Linked List dengan simpul baru yang berisi angka 20. 

Langkah selanjutnya adalah Linked List yang terbentuk setelah penambahan simpul baru di depan Linked List yang berisi angka 20 yang dilakukan dengan cara Simpul Baru disambungkan ke Linked List. 

Langkah berikutnya yang harus dilakukan adalah dengan memindahkan penunjuk Linked List ke Simpul Baru. 

III.2. Perancangan

III.2.1. Rancangan Menu Utama
Pada Form Menu Utama ini terdapat Judul Program dan Menu Utama itu sendiri yang terdiri dari Menu File dan Menu Help. Dimana Menu File terdiri dari Menu Baru yang berfungsi untuk memilih operasi baru yang akan dilakukan oleh user, jika menu ini dipilih maka program akan menampilkan Form input seperti yang terlihat pada Gambar III.7. Menu Help terdiri dari Menu Help terdiri dari Menu Help Linked List dan Menu About. Menu Help Linked List akan menampilkan keterangan mengenai Linked List dan langkah-langkah setiap operasi dari setiap metode yang ada. 

III.2.2. Perancangan Masukan
Input node akan menampilkan jumlah node yang akan ditambah atau dihapus. Sedangkan pada penginputan operasi disini user dapat memilih operasi apa yang akan dilakukan dengan menekan masing-masing tombol-tombol yaitu tombol Penambahan Node dan Penghapusan Node. Dari tombol Penambahan Node akan ditampilkan konfirmasi berupa pilihan metode apa yang akan dilakukan yang terdiri dari 4 (empat) metode yaitu Linier Single Linked List, Circular Single Linked List, Linier Double Linked List, atau Circular Double Linked List dan pada posisi mana operasi penambahan node akan dilakukan apakah pada posisi awal, tengah atau di akhir Linked List. Begitu juga jika tombol Penghapusan Node dipilih akan ditampilkan konfirmasi kepada pengguna berupa pilihan metode apa yang akan dilakukan yang terdiri dari 4 (empat) metode yaitu Linier Single Linked List, Circular Single Linked List, Linier Double Linked List, atau Circular Double Linked List dan pada posisi mana operasi penambahan node akan dilakukan apakah pada posisi awal, tengah atau di akhir Linked List.

Sambungan Bab IV : Contoh Skripsi Algoritma Dan Implementasi
 

Contoh Contoh Proposal Copyright © 2011-2012 | Powered by Erikson